Buku Program Final publikasi pdf.pdf

Text preview
Wujud nyata dalam meningkatkan kualitas pendidikan SMK di Jawa Timur secara
menyeluruh tertuang pada Pola Pelaksanaan Menuju Siswa SMK Kompeten. Pola ini
Pengembangan Sistem Ganda SMK di Jatim (Pola Pelaksanaan Menuju Siswa Kompeten)
merupakan penyempurnaan dari Pendidikan Sistem Ganda (PSG) yang ada di SMK Jawa
Timur dengan gambaran program pengembangan pola sistem ganda itu adalah 2 (dua) kaki
yang kuat yang berjalan selaras, kaki pertama sekolah dan kaki kedua DUDI. Gambaran ini
untuk memudahkan pengertian sistem ganda pada SMK dan DUDI yang selalu berjalan
selaras sehingga siswa-‐siswa SMK lebih dapat meningkatkan mutu sesuai kompetensinya
serta siap untuk menghadapi tantangan sesuai dengan tuntutan perubahan kehidupan lokal,
nasional maupun global. Pada hakekatnya pola ini merupakan suatu strategi yang
mendekatkan siswa SMK agar sesuai dengan tuntutan dunia kerja dan ini merupakan strategi
proaktif dari SMK dan DUDI (guru dan pelatih).
Buku ini membahas bagaimana Mengembangkan Sistem Ganda SMK di Jawa Timur
dengan Pola Pelaksanaan Menuju Siswa SMK Kompeten yang telah menjadi program
Gubernur dari tahun 2015. Pembahasan dimulai dari tahapan kompetensi, sistem ganda di
Jerman dan Indonesia serta mengembangkan sistem ganda SMK di Jawa Timur.
6